banner 728x250

AHY Resmi Keluarkan SK Ketua DPC Demokrat Jogja Rini Hapsari

  • Share
Rini Hapsari telah resmi menerima Surat Keputusan sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kota Jogja, Rabu (20/7/2022), di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta. Foto : istimewa.
banner 468x60

JOGJA – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) secara resmi telah meneken Surat Keputusan (SK) terkait penetapan Rini Hapsari sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kota Jogja, periode 2022-2027. Penetapan itu sejalan dengan rekomendasi Muscab DPC Partai Demokrat Kota Jogja yang mengusulkan Rini Hapsari sebagai calon tunggal, pada 17 Mei 2022, lalu.

Rini mengatakan bahwa dirinya ditemani oleh Ketua DPD Partai Demokrat DIY Erlia Risti menerima penyerahan SK dari Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Demokrat Andi Timo Pangerang di Jakarta pada Rabu (20/7).

banner 336x280

Anggota Komisi B DPRD Kota Jogja itu memaknai menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kota sebagai sebuah amanah dan tanggung jawab yang besar. “Siap bekerja keras untuk kembali mengembalikan kejayaan Partai Demokrat di Kota Jogja,” ucapnya.

Selain itu, pihaknya akan merangkul kelompok milenial untuk menjadi salah satu basis suara bagi Partai Demokrat di Kota Jogja. “Kami siap untuk membirukan kembali Kota Jogja. Kami juga akan menggandeng generasi milenial dan perempuan untuk bersama-sama membangun dan membesarkan Partai Demokrat,” kata Rini, Kamis (21/7).

Rini menjabarkan terkait targetnya sebagai Ketua DPC Demokrat Kota Jogja adalah meraih suara semaksimal mungkin di Pileg 2024. “Insyaallah target kami, Partai Demokrat dapat satu fraksi di Pileg 2024 mendatang,” ucap Rini.

Rini optimis Partai Demokrat akan meraup suara maksimal di Pileg 2024 mendatang. Menurutnya sosok Ketua Umum AHY mempunyai andil dan peran yang besar untuk membawa Partai Demokrat kembali meraih kejayaannya.

“Sosok AHY ini punya peran penting untuk mendapatkan simpati dan dukungan masyarakat. Mas AHY ini cukup populer di kalangan anak muda dan milenial sehingga nantinya akan membantu mendongkrak suara Partai Demokrat utamanya di Kota Jogja,” tutur Rini.

BACA JUGA : AHY Takziyah ke Rumah Ridwan Kamil, Demokrat Jogja : Jadi Contoh Baik

Anies Sambut AHY Nonton Formula E, Ketua Demokrat Jogja Turut Sumringah

Ucapan selamat mengalir dari Ketua DPD Partai Demokrat DIY Erlia Risti. Politisi asal Gunungkidul ini menaruh harapan dibawah kepemimpinan Rini DPC Partai Demokrat Kota Jogja dapat meningkatkan capaian perolehan kursi di DPRD Kota Jogja, pada pemilu 2024 mendatang.

“Yang pertama saya ucapkan selamat untuk mbak Rini menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kota Jogja.
Harapan kami semoga kedepan Demokrat di Kota Jogja semakin besar, maju dan juga bisa menambah anggota di DPRD Kota Jogja,” terang politik asal Gunungkidul, itu.

Dalam SK tersebut selain ditandatangani oleh Ketum AHY, juga dibubuhkan tanda tangan Sekjend DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya. Posisi Rini Hapsari sendiri sebelumnya merupakan Plt. Ketua DPC Demokrat Kota Jogja. Adapun kiprahnya di politik pernah menjabat sebagai anggota DPRD Sleman 2009-2014, kemudian saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Kota Jogja. (Ana).

banner 336x280
banner 120x600
  • Share